Powered By Blogger

Senin, 16 Januari 2012

PESONA ALAM JATILUWIH - Tabanan

Jatiluwih adalah satu daerah di Tabanan. Jatiluwih terdiri dari kata "Jati" dan "Luwih" yang berarti "benar - benar indah". Tepatnya Jatiluwih terletak di Penebel, Tabanan, Bali. Jatiluwih terkenal dengan panorama persawahannya. karena sebagian besar daerahnya merupakan daerah persawahan, yaitu dengan sawah berteras khas Bali yang akan membuat Anda semakin mengangguminya. Keunikan sawah berteras inilah yang membuat Jatiluwih dinominasikan masuk daftar UNESCO World Heritage sebagai warisan budaya dunia. Disepanjang jalan Anda akan melewati sungai, pura, atau rumah-rumah penduduk yang masih sederhana. Suasananya benar-benar menggambarkan suasana pedesaan yang damai.

 Jatiluwih juga menyediakan permainan air yang bisa Anda nikmati. Permainan air berada di sebuah sungai yang dibendung aliran airnya. Anda akan menyusuri sungai dengan menggunakan sebuah ban pelampung. Anda hanya tinggal tidur diatas pelampung sambil menikmati pemandangan di kanan kiri anda, dan aliran sungai akan terus membawa anda. Bila Anda ingin lebih menikmati panorama dan merasakan perjalanan off road, Anda sebaiknya duduk di bagian depan jeep agar bisa lebih leluasa melihat sekeliling dan merasakan perjalanan Anda. jika anda ingin melepas penat dan setres karena pekerjaan atau tugas lainnya, suasana pedesaan Jatiluwih di Bali siap menyambut Anda. dan memanjakan mata dengan pesona panoramanya yang indah.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar